Salam

TERIMA KASIH ANDA TELAH MENGUNJUNGI BLOG HANIRAHEEM

Orang-orang Yang Dido’akan Para Malaikat

Orang yang tidur dalam keadaan bersuci. Rasulullah SAW bersabda, “Barangsiapa yang tidur dalam keadaan suci, maka malaikat akan bersamanya di dalam pakaiannya. Dia tidak akan bangun hingga malaikat berdoa ‘Ya Allah, ampunilah hambamu si fulan karena tidur dalam keadaan suci”.
(Imam Ibnu Hibban meriwayatkan dari Abdullah bin Umar ra., hadits ini dishahihkan oleh Syaikh Al Albani dalam Shahih At Targhib wat Tarhib I/37)

Belajar Mencintai Seseorang Yang Tidak Sempurna Dgn Cara Yg Sempurna


Ketika kita bertemu dengan orang yang tepat untuk dicintai, 
Ketika kita berada di tempat pada saat yang tepat, 
Itulah kesempatan  

Ketika kita bertemu dengan seseorang yang membuatmu tertarik, Itu bukan pilihan ,  
itu kesempatan.  

Bertemu dalam suatu peristiwa bukanlah pilihan ,
Itupun adaah kesempatan .

Bila kita memutuskan untuk mencintai orang tersebut,
Bahkan dengan segala kekurangannya,
Itu bukan kesempatan, itu adalah pilihan.

Ketika kita memilih

Kepingan Yang Terlantar

Sebagai seorang pemuda, proses pencarian jati diri ini tidak akan paripurna sebelum kita merasa puas dengan konsep diri yang kita miliki. Ibarat menyusun kepingan puzzle yang berserakan, kita masih enggan untuk berhenti ketika kepingan itu belum tersusun rapi dan sempurna. Sesulit apapun perkiraannya, kita tidak peduli. Keinginan untuk segera melihat wujud di balik kepingan puzzle yang kini masih teracak tak berbentuk, bisa mengalahkan segalanya.

Mengasa KeMandirian Wanita

Rina masih dalam masa berkabung. Ayahnya baru saja meninggal karena serangan jantung, sedangkan ibunya sudah 4 tahun yang lalu dipanggil Allah.
Kematian sang ayah membuatnya terpukul, mengingat ayah Rina adalah tulang punggung keluarga dan satu-satunya sumber pencari nafkah.

Kini label tulang punggung keluarga itu berpindah pada dirinya, karena masih ada dua adiknya yang duduk di bangku SMP dan adik bungsunya di SD. Ia harus berpikir keras bagaimana ia bisa menghidupi kedua adiknya, sedangkan ia baru diwisuda dan belum mendapatkan pekerjaan.

~::*Janji Allah Bagi Anda yang Akan Menikah*::~

Ketika seorang muslim baik pria atau wanita akan menikah, biasanya akan timbul perasaan yang bermacam-macam. Ada rasa gundah, resah, risau, bimbang, termasuk juga tidak sabar menunggu datangnya sang pendamping, dll. Bahkan ketika dalam proses taaruf sekalipun masih ada juga perasaan keraguan.

Berikut ini sekelumit apa yang bisa saya hadirkan kepada pembaca agar dapat meredam perasaan negatif dan semoga mendatangkan optimisme dalam mencari teman hidup. Semoga bermanfaat buat saya pribadi dan kaum muslimin semuanya. Saya memohon kepada Allah semoga usaha saya ini mendatangkan pahala yang tiada putus bagi saya.
Inilah kabar gembira berupa janji Allah bagi orang yang akan menikah. Bergembiralah wahai saudaraku...

1. "Wanita-wanita yang keji adalah untuk laki-laki yang keji, dan laki-laki yang keji adalah buat wanita-wanita yang keji (pula),dan wanita-wanita yang baik adalah untuk laki-laki yang baik dan laki-laki yang baik adalah untuk wanita-wanita yang baik (pula)". (An Nuur : 26)

Bila ingin mendapatkan jodoh yang baik, maka perbaikilah diri. Hiduplah sesuai ajaran Islam dan Sunnah Nabi-Nya. Jadilah laki-laki yang sholeh, jadilah wanita yang sholehah. Semoga Allah memberikan hanya yang baik buat kita. Amin.

2. "Dan kawinkanlah orang-orang yang sendirian diantara kamu dan orang-orang yang layak (berkawin) dari hamba-hamba sahayamu yang laki-laki dan perempuan. Jika mereka miskin Allah akan memampukan mereka dengan karunia-Nya. Dan Allah Maha Luas (Pemberian-Nya) lagi Maha Mengetahui". (An Nuur: 32)

Sebagian para pemuda ada yang merasa bingung dan bimbang ketika akan menikah. Salah satu sebabnya adalah karena belum punya pekerjaan. Dan anehnya ketika para pemuda telah mempunyai pekerjaan pun tetap ada perasaan bimbang juga. Sebagian mereka tetap ragu dengan besaran rupiah yang mereka dapatkan dari gajinya. Dalam pikiran mereka terbesit, "apa cukup untuk berkeluarga dengan gaji sekian?".

Ayat tersebut merupakan jawaban buat mereka yang ragu untuk melangkah ke jenjang pernikahan karena alasan ekonomi. Yang perlu ditekankan kepada para pemuda dalam masalah ini adalah kesanggupan untuk memberi nafkah, dan terus bekerja mencari nafkah memenuhi kebutuhan keluarga. Bukan besaran rupiah yang sekarang mereka dapatkan. Nantinya Allah akan menolong mereka yang menikah. Allah Maha Adil, bila tanggung jawab para pemuda bertambah - dengan kewajiban menafkahi istri-istri dan anak-anaknya - maka Allah akan memberikan rejeki yang lebih. Tidakkah kita lihat kenyataan di masyarakat, banyak mereka yang semula miskin tidak punya apa-apa ketika menikah, kemudian Allah memberinya rejeki yang berlimpah dan mencukupkan kebutuhannya?


3. "Ada tiga golongan manusia yang berhak Allah tolong mereka, yaitu seorang mujahid fi sabilillah, seorang hamba yang menebus dirinya supaya merdeka dan seorang yang menikah karena ingin memelihara kehormatannya". (HR. Ahmad 2: 251, Nasaiy, Tirmidzi, Ibnu Majah hadits no. 2518, dan Hakim 2: 160)

Bagi siapa saja yang menikah dengan niat menjaga kesucian dirinya, maka berhak mendapatkan pertolongan dari Allah berdasarkan penegasan Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam dalam hadits ini. Dan pertolongan Allah itu pasti datang.

4. "Dan diantara tanda-tanda kekuasaan-Nya ialah Dia menciptakan untukmu istri-istri dari jenismu sendiri, supaya kamu cenderung dan merasa tentram kepadanya, dan dijadikan-Nya diantaramu rasa kasih dan sayang. Sesungguhnya pada yang demikian itu benar-benar terdapat tanda-tanda bagi kaum yang berfikir". (Ar Ruum : 21)

5. "Dan Tuhanmu berfirman : ‘Berdoalah kepada-Ku, niscaya akan Kuperkenankan bagimu. Sesungguhnya orang-orang yang menyombongkan diri dari menyembah-Ku akan masuk neraka Jahannam dalam keadaan hina dina' ". (Al Mu'min : 60)

Ini juga janji Allah ‘Azza wa Jalla, bila kita berdoa kepada Allah niscaya akan diperkenankan-Nya. Termasuk di dalamnya ketika kita berdoa memohon diberikan pendamping hidup yang agamanya baik, cantik, penurut, dst.
Dalam berdoa perhatikan adab dan sebab terkabulnya doa. Diantaranya adalah ikhlash, bersungguh-sungguh, merendahkan diri, menghadap kiblat, mengangkat kedua tangan, dll.

Perhatikan juga waktu-waktu yang mustajab dalam berdoa. Diantaranya adalah berdoa pada waktu sepertiga malam yang terakhir dimana Allah ‘Azza wa Jalla turun ke langit dunia, pada waktu antara adzan dan iqamah, pada waktu turun hujan, dll.

Perhatikan juga penghalang terkabulnya doa. Diantaranya adalah makan dan minum dari yang haram, juga makan, minum dan berpakaian dari usaha yang haram, melakukan apa yang diharamkan Allah, dll.

Manfaat lain dari berdoa berarti kita meyakini keberadaan Allah, mengakui bahwa Allah itu tempat meminta, mengakui bahwa Allah Maha Kaya, mengakui bahwa Allah Maha Mendengar, dst.

Sebagian orang ketika jodohnya tidak kunjung datang maka mereka pergi ke dukun-dukun berharap agar jodohnya lancar. Sebagian orang ada juga yang menggunakan guna-guna. Cara-cara seperti ini jelas dilarang oleh Islam. Perhatikan hadits-hadits berikut yang merupakan peringatan keras dari Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam:

"Barang siapa yang mendatangi peramal / dukun, lalu ia menanyakan sesuatu kepadanya, maka tidak diterima shalatnya selama empat puluh malam". (Hadits shahih riwayat Muslim (7/37) dan Ahmad).
Telah bersabda Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam, "Maka janganlah kamu mendatangi dukun-dukun itu." (Shahih riwayat Muslim juz 7 hal. 35).

Telah bersabda Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam, "Sesungguhnya jampi-jampi (mantera) dan jimat-jimat dan guna-guna (pelet) itu adalah (hukumnya) syirik." (Hadits shahih riwayat Abu Dawud (no. 3883), Ibnu Majah (no. 3530), Ahmad dan Hakim).

6. "Mintalah pertolongan (kepada Allah) dengan sabar dan shalat". (Al Baqarah : 153)
Mintalah tolong kepada Allah dengan sabar dan shalat. Tentunya agar datang pertolongan Allah, maka kita juga harus bersabar sesuai dengan Sunnah Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam. Juga harus shalat sesuai Sunnahnya dan terbebas dari bid'ah-bid'ah.

7. "Karena sesungguhnya sesudah kesulitan itu ada kemudahan, sesungguhnya sesudah kesulitan itu ada kemudahan". (Alam Nasyrah : 5 - 6)
Ini juga janji Allah. Mungkin terasa bagi kita jodoh yang dinanti tidak kunjung datang. Segalanya terasa sulit. Tetapi kita harus tetap berbaik sangka kepada Allah dan yakinlah bahwa sesudah kesulitan itu ada kemudahan. Allah sendiri yang menegaskan dua kali dalam Surat Alam Nasyrah.

8. "Hai orang-orang yang beriman jika kamu menolong (agama) Allah, niscaya Dia akan menolongmu dan meneguhkan kedudukanmu". (Muhammad : 7)
Agar Allah Tabaraka wa Ta'ala menolong kita, maka kita tolong agama Allah. Baik dengan berinfak di jalan-Nya, membantu penyebaran dakwah Islam dengan penyebaran buletin atau buku-buku Islam, membantu penyelenggaraan pengajian, dll. Dengan itu semoga Allah menolong kita.

9. "Sesungguhnya Allah pasti menolong orang yang menolong (agama)-Nya. Sesungguhnya Allah benar-benar Maha Kuat lagi Maha Perkasa". (Al Hajj : 40)

10. "Ingatlah, sesungguhnya pertolongan Allah itu amat dekat". (Al Baqarah : 214)
Itulah janji Allah. Dan Allah tidak akan menyalahi janjinya. Kalaupun Allah tidak / belum mengabulkan doa kita, tentu ada hikmah dan kasih sayang Allah yang lebih besar buat kita. Kita harus berbaik sangka kepada Allah. Inilah keyakinan yang harus ada pada setiap muslim.
Jadi, kenapa ragu dengan janji Allah?

Semoga Bermanfa'at
ƸӜƷ.¸¸¸.••..ƸӜƷ..••.¸¸¸. ƸӜƷ.

Do'a Dan Tangis ku

Airmataku mengalir tanpa tertahan
Mendengar tangis pilu makhluk di Palestina
Melihat darah dan nyawa tumpah berserakan
Terhajar oleh kemunafikan berdalih pembalasan
Anak-anak terhuyung terkapar dengan senyum keihklasan

Hatiku perih dadaku bergetar.... .....
Tanah dan debu bangunan luluh tercabik
Tiada tempat untuk melepas penat
Hanya langit tempat berteduh

Perempuan berlari terisak di Jalur Gaza
Entah apa yang ada di benaknya
Mungkin hilang anak atau saudaranya
Terus berlari beriring deru rudal Zionis
Melompat berlindung bahkan menjadi musykil
Hanya bersujud memegang keyakinan
Untuk sebuah cita-cita syuhada

Aku terbayang luka menyayat badan
Tapi apa dayaku....
Hanya berdoa untuk saudara-saudaraku
Menancapkan kalimat duka untuk surga syuhada-Mu
Jangan pernah berhenti untuk melawan kebathilan
Jangan menangis untuk melawan kezaliman
Dunia bukan hanya berdoa tapi berharap
Untuk tanah-tanah yang selalu merindukanmu. ....

Citayam-Depok, 14 April 2011 pukul 22:31 ·

++WAKTU++

Dan sampai saat ini aku masih tetap setia menanti,
Bukan kerna ketegaranku dalam bertahan namun kerna rahmat-Nya mengajarkan sabar..
Bukan kerna cintaku padamu namun kerna cintaku pada-Nya. Yang membuat aku tetap bertahan pada pendirianku ini..

Jika karna cinta… Sesungguhnya cinta itu sudah tak ada.
Yang ada pada diriku adalah imanku yang menuntunku agar selalu patuh padamu.
Kerna aku telah melupakanmu dalam kesendirianku.
Hadirmu dalam hidupku mengisahkan berjuta cerita.

Sudah kurasakan sakit
Sudah ku telan pahit
Walau belum pernah berbuah manis.
Namun aku bertahan..
Kerna kaulah orang yang telah membuka gerbang cahaya dari sisi gelapku.



Citayam-Depok, 14 Juni 2011 pukul 17:53 ·

:: UKHTI HEBAT ::



Jilbabnya lebar,panjang n tertutup rapi...
Senyumnya  manis merangsang hati...
Kalau jalan...hanya bumi yang dilihat...

knpa....????
Uangnya  jatuh yaa ukhti...?????

:: Eeeehhh...emang  gk ngerti???
mereka begitu cz jaga hati sob...

Inginnya  selalu berbuat lebih...
Kadang rapat tak kenal hari,
pilang malam pun tak peduli..

emang dasar si ukhti..
tak mau kalah untuk organisasi
apalagi dg da'wah ini....

kalian HEBAT UKHTI... !!!!

UKHTI...
Betapa banyak yang menyakiti...
Apa lagi dari kalangan lelaki...
banyak yang janji untuk meng"khitbahi"
eehhhh.... tamat kuliah gk datang2 lagi...

:: Tenang ukhti....
jodohmu sudah ada yang ngatur..
so jangan takut tak kebagian Ikhwan sejati...

Ukh...gaya bicaramu sangat indah...
sungguh lembut n terarah..
untuk da'wah yang tak kenal lelah ini...

Tapi ingat...harus tetap jaga izzah ukhti...
^_^


Citayam-Depok, 2 April 2011 pukul 19:38 ·

A.M.C (Air Mata Cinta)

   yaa lagi2 hidup ini tak lepas dari kata Cinta & Air mata..

Indahnya  bingkai Islam yang diturunkan Allah yang maha perkasa.
Walaupun ukurannya hanya berupa tetesan, tetapi  begitu berharga dan bernlai besar disisiNYA.

Karena air mata cintalah yang mampu menembus kebekuan hati,bekunya jiwa,iri dan dengki.

Air mata karena kerinduan untuk berjumpa dengan yang dicintai.
Tangisan dan air mata karena cinta kepada kekasih Allah.

Bila ingin menangis, menangislah !
Tetapi bukan tangisan yang biasa, tanda kecengengan ! 
Tangislahi diri yang berlumur dengan pekanya dosa.
Menagislah dengan tangisan luar biasa, yang keluarx bukan karna keras atau derasnya.
Tetapi karena sebab atau alasan yang Agung.

yaa Cinta, benci, menangis karena Allah dan kekasihNYA sebagai alasan !
BUKAN selainnya !

SELAMAT MENANGIS  DAN MENIKMATI !!!

 Citayam-Depok,    Maret 2011 pukul 17:09 ·                                                                                                                                                          

Ibu....Oh...Ibu...



Seorang ukhti Fillah berkisah :

Siang itu perutku serasa ada yang meninju-ninju. Tapi siang itu rasa tinjuan ada yang berbeda dibandingkan hari2 yg telah berlalu. Tinjuannya semakin intens,disertai rasa mulas2, seolah tanda keras akan datangnya waktu yg selama ini ku tunggu. Kelahiran anakku, yupzzzz..kelahiran anak pertamaku.. J

Tak berselang lama, suamiku langsung siap siaga, dan memang begitulah ia. Aku dilarikan menuju bidan yg selam ini memriksa keadaan kandunganku selama beberapa bulan sebelumnya.
Meski agak jauh dirasa, akhirnya sampai juga. Kebetulan sang bidan ada di tempat, bidanku ini sangat pandai menata ruangan, rumahnya ada didaerah pegunungan yg sejuk berlapis indahnya pemandangan, udaranya segar tanpa ada polusi yg berani berkeliaran diruangan tersebut, sungguh suasana yang sangat nyaman dan menentramamkan bagi aku yg sedang menanti  proses kelahiran anak pertamaku.

Debar2 terus saja menghinggapi. Pemandangan yg elok nan asri tak sanggup memalingkan perasaan bahagia bercampur  lara diraga ini.
Oh....akankah diriku  sanggup menjalani detik2 paling menentukan akan kelahiran mujahid masa depan ini?????. Hingga yg kupertaruhkan pun tidak tanggung2, antar hidup dan mati.

*******(sensor melahirkan). Singkat cerita, lahirlah bayi laki2.

Ibu...alhamdulillahi wahdah, akhirnya aku jadi seorang ibu. Ibu dari anakku. Pahlawan terhebat bagi proses  kelahiran yg sarat akan pilu.
                Ibu....alhamdulillahi wahdah, akhirnya mimpi itu menjadi kenyataan yang sangat seru. Semua wanita tahu betul  arti kata itu. Sebuah kenyataan yg menawarkan haru.

                Barakallah fiik, ukhti fillah.

                Oh..ibu..  Jadi teringat ibu. Pahlawan sejatiku, muara air mataku, penyejuk qolbu. Ibu....oh...Ibu..
                Ibu adalah sebenar-benar nya keindahan dan kecantikkan, permata berharga yg senantiasa terpelihara.
                Ibu adalah bunga yg wanginya menghiasi jiwa, bintang yg bersinar menerangi qolbu, selalu menawarkan kehangatan dan kerinduan, keindahan dan kedamaian, cinta dan kasih sayang, serta kelembutan dan keajaiban.

Sungguh amat pantas apabila ktika kita hendak berbuat baik, maka diurutkan yg pertama kali adalah ibu sampai urutan ke 3 dan barulah ayah.

Rasullah bersabda ketika ditanya tentang siap yg berhak ditemani dg baik.
“ibumu,kemudian ibumu,kemudian ibumu...........” (HR. Al-Bukhari dan muslim)


====Selesai,,,, bagi teman2  tinta.haniraheem semoga bermanfaat ya cerita diatas dan jangan lupa ambil  ibroh didalamnya yaa.. ====   ^.^


Citayam-Depok,Februari 2012

Persembahan karya 2010, sebuah pencarian :



PENCARIAN KU

Dulu sebelum ku mengerti arti cinta hakiki
Aku sangat terpesona teerhadap kefanaan dunia.
Cinta yang selama ini ku kenal semua adalah kepalsuan.
Kebengisan nafsu telah membabi buta hati dan iman ini.

Tapi setelah sekian lama ku mencari  dan menelusuri  .
Akhirnya aku menemukan cahaya yang membuatku mengerti hakikat cinta yang sebebarnya.
Cinta yang dimana bisa membuatku merasakan ketenangan dan kebahagian.
Cinta itu lah yang mulai merasuk kedalam jiwaku..

Kini ku merasa  tak ada lagi kelu kesah.
Tak ada lagai tangis kepalsuan terasa.
Sungguh semuanya telah terbayarkan dan terwakilkan.
Dengan cinta luar biasa yang ku dapatkan sekarang.

Wahai kekasih ku terimakasih Engkau telah kirimkan cinta itu kepadaku.
Telahku semaikan pula direlung lubuk hatiku.
Kini tak ada kekhawatiran lagi bagi si sekeping hatiku.
Yang tersisa kini hanyalah kedamaian  nan abadi tersemai dihati.

Thanks  My Love ‘ALLAH’
Citayam-Depok, Juni 2010






PENANTIAN


Ya Rabb  KAU bimbinglah hati ini dalam penatian.
Teguhkan pendiriannya dan tetapkanlah yang terbaik baginya.
Sungguh ku tak ingin tergoyahkan di penatian ini.
Tak ingin tersia-siakan dalam perjalanan panjangku.

Saat-saat penantian sungguh melelahkan.
Banyak godaan dan duri-duri tajam ujian menghadang.
Kalau tidak karna ketulusan dan keikhlasan.
Mungkin penantian ini akan terlempar bagaikan sampah.

Ya Illahi ku mohon jagalah semua ketulusan ini.
Rawatlah ia, sungguh penantian indah inilah yang ku inginkan.
Disaat hati telah menetapkan sebuah pilihan.
Disitu pulalah akan tersemai perjalanan hidup yang Indah .

Citayam-Depok, Juni 2010







SEKEPING HATI

Ku tuangkan setitiktinta di kepolosan kertas.
Merangkai kata menyusun cerita bait-bait hati nan gunda.
Menyambung bingkai-bingkai rasa yang tumbuh berkembang.

Ya Rabb.. apakah ini hati polos suci ku??????????
Ku selalu menitih kan buliran air mata disaat mengingatnya, merenung saat membicarakannya.

Ya Rabb sungguh semua itu hadir begitu saja...
Aku tak menginginkan kondisi tersebut,

Tapi.. apalah daya hati wanita narmol ku pun berkata “ITU SUDAH SAATNYA KAU RAJUT...”
Tapi ya Rabb .. aku ragu, aku bimbang.   Manakala ada rasa ke pesimisan hadir di diriku.

Ya Rabb, sungguh.. sungguh aku merindukan itu..
Semua itu semata-mata karna ku ingin dilindungi dan mendapatkan JannahMU.
Aku tak ingin memberikan harapan dan menyakiti hati orang lain dengan harapan-harapan itu.

Maka dari itu ya Rabb ku mohon.. di usia mudaku ini, aku dapat merajutnya,
Aku bisa membingkainya dan mampu menyusunnya.
Permohonanku semata hanya agar sekeping hati ini tak tegundakan lagi.

Biarlah niat suci ini menjadi simpanan hati, sampai kelak Engkau yang akan menguak dan membukakan isi hati ku ini..
Karna ku yakin semuanya butuh proses agar semuanya tersusun dengan indah pada saat yang tepat nanti.


Citayam-Depok, Oktober 2010

10 ARTI SENYUMAN :-)


“Senyum itu indah”, itulah kata pepatah. memang benar setiap kita tersenyum akan membuat perasaan nyaman, tentram dan damai. namun, kenapa sebagian besar orang sulit untuk tersenyum? ada beberapa arti senyuman yang mungkin anda perlu ketahui. Jadikan hidup anda penuh dengan senyuman…
1. Senyum membuat Anda lebih menarik.
Orang yg byk tersenyum memiliki daya tarik.
Orang yg suka tersenyum membuat perasaan orang disekitarnya nyaman dan senang.
Orang yg selalu merengut, cemburut, mengerutkan kening, dan menyeringai membuat orang-orang disekeliling tidak nyaman..
Dipastikan orang yg byk tersenyum memiliki byk teman.

2. Senyum mengubah perasaan
Jika Anda sedang sedih, cobalah tersenyum.
Senyuman akan membuat perasaan menjadi lebih baik.
Menurut penelitian, senyum bisa memperdayai tubuh sehingga perasaan berubah..
3. Senyum menular
Ketika seseorang tersenyum, ia akan membuat suasana menjadi lebih riang.
Orang disekitar Anda pasti akan ikut tersenyum dan merasa lebih bahagia


4. Senyum menghilangkan stres

Stres bisa terlihat di wajah.
Senyuman bisa menghilangkan mimik lelah, bosan, dan sedih.
Ketika anda stres,ambil waktu untuk tersenyum.
Senyuman akan mengurangi stres dan membuat pikiran lebih jernih.
5. Senyum meningkatkan imunitas.
Senyum membuat sistem imun bekerja lebih baik.
Fungsi imun tubuh bekerja maksimal saat seseorang merasa rileks.
Menurut penelitian, flu dan batuk bisa hilang dengan senyum.

6. Senyum menurunkan tekanan darah

Tidak percaya? Coba Anda mencatat tekanan darah saat anda tidak tersenyum dan catat lagi tekanan darah saat anda tersenyum saat diperiksa.
Tekanan darah saat Anda tersenyum pasti lebih rendah.

7. Senyum melepas endorphin, pemati rasa alamiah, dan serotonin

Senyum ibarat obat alami.
Senyum bisa menghasilkan endorphin,pemati rasa alamiah, dan serotonin.
Ketiganya adalah hormon yg bisa mengendalikan rasa sakit.
8. Senyum membuat awet muda
Senyuman menggerakkan banyak otot .
Akibatnya otot wajah terlatih sehingga anda tidak perlu melakukan face lift.
Dijamin dengan byk tersenyum Anda akan terlihat lebih awet muda.
9. Senyum membuat Anda kelihatan sukses
Orang yg tersenyum terlihat lebih percaya diri,terkenal, dan bisa diandalkan.
Pasang senyum saat rapat atau bertemu dengan klien.
Pasti kolega Anda akan melihat Anda lebih baik.
10. Senyum membuat orang berpikir positif.
Coba lakukan ini : pikirkan hal buruk sambil tersenyum. Pasti susah.
Penyebabnya, ketika Anda tersenyum,tubuh mengirim sinyal “hidup adalah baik”.
Sehingga saat tersenyum, tubuh menerimanya sebagai anugerah

****Semoga Bermanfaat****

Citayam-Depok, Februari 2012

Makna Insya Allah


Beberapa penduduk Mekkah datang ke Nabi Muhammad saw. bertanya tentang ruh, kisah ashabul kahfi dan kisah Dzulqarnain. Nabi menjawab, "Datanglah besok pagi kepadaku agar aku ceritakan." Keesokan harinya wahyu tidak datang menemui Nabi, ...
----------

"Dan janganlah kamu mengatakan terhadap sesuatu: "Sesungguhnya aku akan mengerjakan itu besok pagi, kecuali (dengan menyebut): "Insya Allah". Dan ingatlah kepada Tuhan-Mu jika kamu lupa dan katakanlah "Mudah-mudahan Tuhanku akan memberiku petunjuk kepada yang lebih dekat kebenarannya daripada ini." (Q.S Al-Kahfi 18: 24)

Beberapa penduduk Mekkah datang ke Nabi Muhammad saw. bertanya tentang ruh, kisah ashabul kahfi dan kisah Dzulqarnain. Nabi menjawab, "Datanglah besok pagi kepadaku agar aku ceritakan." Keesokan harinya wahyu tidak datang menemui Nabi, sehingga Nabi gagal menjawab hal-hal yang ditanyakan. Tentu saja "kegagalan" ini menjadi cemoohan kaum kafir.

Saat itulah turun ayat menegur Nabi, "Dan janganlah kamu mengatakan terhadap sesuatu: "Sesungguhnya aku akan mengerjakan itu besok pagi, kecuali (dengan menyebut): "Insya Allah". Dan ingatlah kepada Tuhan-Mu jika kamu lupa dan katakanlah "Mudah-mudahan Tuhanku akan memberiku petunjuk kepada yang lebih dekat kebenarannya daripada ini." (Q.S Al-Kahfi 18:24)

Kata "Insya Allah" berarti "jika Allah menghendaki". Ini menunjukkan bahwa kita tidak tahu sedetik ke depan apa yang terjadi dengan kita. Kedua, hal ini juga menunjukkan bahwa manusia punya rencana, Allah punya kuasa. Dengan demikian, kata "insya Allah" menunjukkan kerendahan hati seorang hamba sekaligus kesadaran akan kekuasaan ilahi.

Dari kisah di atas kita tahu bahkan Nabi pun mendapat teguran ketika alpa mengucapkan insya Allah.

Sayang, sebagian diantara kita sering melupakan peranan dan kekuasaan Allah ketika hendak berencana atau mengerjakan sesuatu. Sebagian diantara kita malah secara keliru mengamalkan kata "insya Allah" sebagai cara untuk tidak mengerjakan sesuatu. Ketika kita diundang, kita menjawab dengan kata "Insya Allah" bukan dengan keyakinan bahwa Allah yang punya kuasa tetapi sebagai cara berbasa-basi untuk tidak memenuhi undangan tersebut. Kita rupanya berkelit dan berlindung dengan kata "Insya Allah". Begitu pula halnya ketika kita berjanji, sering kali kata "insya Allah" keluar begitu saja sebagai alat basa-basi pergaulan.

Yang benar adalah, ketika kita diundang atau berjanji pada orang lain, kita ucapkan "insya Allah", lalu kita berusaha memenuhi undangan ataupun janji itu. Bila tiba-tiba datang halangan seperti sakit, hujan, dan lainnya, kita tidak mampu memenuhi undangan ataupun janji itu, maka di sinilah letak kekuasaan Allah. Di sinilah baru berlaku makna "insya Allah".

====Semoga Bermanfaat====

Citayam-Depok Februari 2012